A.
DEFENISI LIPID
Lipid
merupakan zat – zat gizi yang memiliki fungsi – fungsi biologis untuk membantu
metabolisme tubuh.Lipid ( Minyak atau Lemak ) merupakan
komponen bahan makanan yang penting. Istilah minyak atau lemak sebenarnya
tergantung apakah pada suhu kamar bahan tersebut dalam keadaan cair atau padat.Bila pada
suhu kamar dalam keadaan cair, maka disebut minyak, sebaliknya bila
dalamkeadaan padatdisebut lemak.Lipid atau lipida lebih merupakan
istilah ilmiah, yang mencakup baik minyak maupun lemak.Dalam pustaka
asing, lipida yang kita makan umumnya disebutditery fat, yang dapat kita
terjemahkan lemak pangan.Lemak secara kimiawi tersusun oleh sekelompk
senyawa yang berbeda.Dalam bahan makanan lemak dapat terdiri dari dua
bentuk, yaitu yang tampak (visible) dan yang tidak tampak (invisible).Lemak
yang tampak misalnya mentega, margarin, minyak goreng dan sebagainya. Lemak
yang tidak tampak misalnya yang terdapat dalam berbagai bahan makanan seperti
daging, kacang tanah, susu, telur,dan sebagainya.